RSS

Indahnya Kekuatan Iman

kekuatan dahsyat yang tidak akan terkalahkan itu bukan rudal dan bom nuklir, melainkan iman. Yakni beriman kepada Allah SWT dengan sebenar-benarnya iman.

Rudal dan bom nuklir memang menjadi ukuran kekuatan sebuah negara. Negara yang memiliki persenjataan nuklir disegani negara lain. Kekuatan nuklir menjadi penyeimbang kekuatan negara-negara di dunia. Amerika Serikat dan Uni Soviet terpaksa terlibat perang dingin, bukan perang terbuka, karena sama-sama memiliki nuklir. India dan Pakistan tidak berani perang terbuka karena sama-sama punya senjata nuklir.

Israel memiliki senjata nuklir. Namun negara Yahudi itu tidak mampu menghadapi kekuatan iman para pejuang Palestina dengan aksi-aksi intifadhoh-nya. Israel kesulitan mencari cara menghadapi aksi-aksi bom syahid ('amaliyah istisyhadiah) kaum muda Muslim Palestina. Senjata nuklir menjadi tidak ada artinya dihadapkan dengan kekuatan iman kaum Muslim Palestina.

Di Indonesia. Lantunan takbir, Allahu Akbar, yang digemakan Bung Tomo di Surabaya tahun 1945, mampu menangkis serangan besar-besaran penjajah Belanda. Kekuatan iman memang menghadirkan pertolongan Allah SWT yang tidak mampu dicegah oleh siapa pun dan oleh kekuatan apa pun.

Kekuatan iman mendorong seseorang mampu membaca situasi dan kondisi dengan benar.
Kekuatan iman akan mendorong sesorang menjadi tabah dalam menghadapi musibah.
Kekuatan iman akan mendorong seseorang mampu menghadapi godaan nafsu-setan.

“Dan orang-orang yang bersama dengan dia (Muhammad SAW) adalah keras terhadap orang-orang kafir tetapi berkasih sayang dengan sesama mereka” (Q.S. Al-Fath:29).
Wallahu a'lam.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

© 2009 - Pedoman Kehidupan | Design: Choen | Pagenav: Abu Farhan Top